burung

Sabtu, 04 Mei 2013


KELUARGA


Keluarga, yap, itu sebuah kata yang mengandnug arti yang sangat bermakna, keluarga menurut saya itu sangatlah penting, seperti keluarga saya di Jogja Keluarga besar EKPI kelas B. Sekitar dua tahun yang lalu saya berfikir, sebenarnya kuliah itu untuk apa? apakah hanya sekedar mencari ilmu untuk menuju ke kehidupan yang lebih baik? ataukah hanya untuk meningkatkan status saya dari pelajar menjadi mahasiswa? ternyata anggapan saya itu kurang benar.

Memang kuliah itu untuk menuju ke kehidupan yang lebih baik, tetapi saya menemukan suatu kenyamanan yang luar biasa tak ternilai harganya, yaitu sebuah keluarga. Keluarga saya di rumah yaitu ayah ibu dan saudara kembar saya, tapi keluarga saya disini adalah kalian, jurusan Ekonomi Keuangan Perbankan Islam Kelas B Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

sudah hampir dua tahun kita bersama suka duka kita selalu hadapi bersama. tanpa adanya kalian mungkin saya tidak bisa menjadi yang seperti ini...

Sekitar dua tahun yang lalu, saya hanya seorang anak lulusan SMA yang bingung akan menerudkan masa depan saya kemana, setelah saya menentukan pilihan yang ternyata sangatlah indah ini saya menemukan kalian semua sebagai keluarga saya. eluarga yang selalu memberikan kenyamanan, ketenangan, kedamaian...

Terimakasih, terimakasih kalian telah mengajakan kepada saya indahnya sebuah kata keluarga, terimakasih telah menjadikan saya sebagai salah satu keluarga kalian...

EKPI B 2011 akan selalu BERSINAR

1 komentar: